SIMAK PENDAFTARAN TARUNA AKPOL T.A. 2011
KEPOLISIAN NEGARA REPUBLIK INDONESIA
MEMBUKA PENDAFTRAAN TARUNA AKADEMI KEPOLISIAN T.A. 2011
PENDAFTARAN REGISTRASI ONLINE MELALUI WEBSITE:
www.penerimaan.polri.go.id
MULAI TANGGAL 10 MEI S.D. 3 JUNI 2011
I PERSYARATAN UMUM:
1. Warga negara Indonesia;
2. Beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa;
3. Setia kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia tahun 1945;
4. Sehat jasmani dan rohani (surat keterangan sehat dari institusi kesehatan);
5. Tidak pernah di pidana karena melakukan suatu kejahatan;
6. Berwibawa, jujur, adil dan berkelakuan tidak tercela;
7. Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia dan bersedia ditugaskan pada semua bidang tugas Kepolisian;
II PERSYARATAN LAIN :
1. Calon Taruna Sumber Sekolah Menengah Umum (SMU) sderajat :
a. Berijazah serendah-rendahnya SMA/SMU/ Madrasah Aliyah jurusan IPA/IPS dengan nilai rata-rata Hasil Ujian Akhir (HUAN) minimal 6,5 (enam koma lima) untuk jurusan IPA dan 7 (tujuh) untuk jurusan IPS;
b. Bagi calon yang mempunyai visus mata maksimal – 1 (minus satu) dan dapat dikoresi menjadi normal, menggunakan HUAN rata-rata minimal 6,75 (enam koma tujuh puluh lima) untuk jurusan IPA dan 7,25 (tujuh koma dua puluh lima) untuk jurusan IPS;
c. Bagilulusan tahun 2011 (yang masih kelas III) menggunakan nilai rata-rata raport kelas III semester I minimal 7 (tujuh) untuk jurusan IPA dan 7,25 (tujuh koma dua puluh lima) untuk jurusan IPS, yang disahkan oleh kepala sekolah dan selanjutnya menggunakan surat tanda kelulusan dengan kriteria “lulus”;
d. Calon yang memiliki kualifikasi TOEFL 500 atau lebih dapat diprioritaskan dalam kelulusannya;
e. Pada saat pembukaan pendidikan pembentukan Taruna Akpol T.A. 2011, usia minimal 16 (enam belas tahun) usia maksimal 21 (dua puluh satu) tahun;
2. Calon Taruna Sumber Brigadir Polri :
a. Pada saat mendaftar telah memiliki Masa Dinas 2 (dua) tahun (bagi Brigadir Polri dihitung sejak diangkat menjadi anggota Polri);
b. Persyaratan ijazah berlaku ketentuan penerimaan calon Taruna sumber SMU;
c. Ranking pada saat pendidikan pembentukan Polri 1 – 10 ;
d. Memiliki kriteria penilaian kinerja / SMK yang dibuktikan dengan nilai 49 (empat puluh sembilan);
e. Memiliki Surat Keterangan Hasil Penelitian (SKHP) dari yang berwenang;
f. Pada saat pemukaan pendidikan, usia maksimal 22 (dua puluh dua) tahun;
g. Jumlah calon Taruna yang bersumber dari Brigadir Polri maksimal 5 % dari jumlah peserta pendidikan atau maksimal 20 (dua puluh) orang;
3. Tinggi badan minimal (dengan berat badan seimbang menurut ketentuan yang berlaku) :
a. Pria : 163 (seratus enam puluh tiga) cm;
b. Wanita : 160 (seratus enam puluh) cm;
4. Belum pernah menikah dan sanggup tidak menikah selama dalam pendidikan pembentukan;
5. Bersedia menjalani Ikatan Dinas Pertama (IDP) selama 10 (sepuluh) tahun terhitung mulai saat diangkat menjadi Perwira Polri (masa Dinas Surut tidak diperhitungkan);
6. Memperoleh persetujuan dari orang tua/wali bagi yang belum berusia 21 (dua puluh satu) tahun;
7. Tidak terikat perjanjian dinas dengan suatu instansi lain;
8. Pada saat mendaftar telah berdomisili di wilayah Polda pendaftaran minimal 1 (satu) tahun yang dibuktikan dengan Kartu Tanda Penduduk (KTP) setempat dan atau Kartu Keluarga (KK). Bagi yang sedang menempuh pendidikan dan lulus belum 1 (satu) tahun dibuktikan dengan raport/ijazah dari sekolah yang berada di wilayah Polda pendaftar;
9. Bagi yang sudah bekerja secara tetap sebagai pegawai/karyawan :
a. Mendapat persetujuan/rekomendasi dari kepala instansi yang bersangkutan;
b. Bersedia diberhentikan dari status pegawai/karyawan, bila diterima dan mengikuti pendidikan pembentukan Taruna Akpol;
10. Mengikuti dan lulus pemeriksaan/pengujian baik tingkat Panda dan Panpus dengan sistem dan urutan kegiatan yang sudah ditentukan;
III TATA CARA PENDAFTARAN ONLINE MELALUI WEBSITE :
1. Membuka website www.penerimaan.polri.go.id setelah website terbuka peserta memilih menu registrasi;
2. Selanjutnya klik pilihan untuk Penerimaan Taruna/i Akademi Kepolisian, setelah terbuka isikan form registrasi secara lengkap dan benar (tidak dipalsu/sesuai dengan dokumen yang dimiliki peserta);
3. Setelah mengisi data, pesertaagar memasukkan kode verifikasi sesuai gambar yang muncul pada kolom registrasi;
4. Selanjutnya memasukkan password sesuai pilihan peserta (minimal 4 huruf/karakter) selanjutnya klik tombol daftar;
5. Maka akan muncul informasi “selamat anda sudah mengisi form registrasi dengan benar”, nomor registrasi ini harap disimpan dengan baik dan selanjutnya untuk penukaran nomor registrasi dengan nomorujian paling lambat..... (sesuai dengan tanggal yang tercantum dalam form registrasi) untuk informasi lebih lanjut harap melihat pengumuman di masing-masing Polda/Polres;
6. Berdasarkan hasil registrasi di atas peserta datang ke Polda sesuai form registrasi dengan membawa persyaratan lengkap dan menunjukkan nomor registrasi kepada panitia daerah;
7. Apabila jaringan internet dan website mengalami gangguan pada saat proses registrasi online, peserta dapat langsung melakukan pendaftaran di Polda tanpa melalui proses registrasi online melalui website
Lama pendidikan 4 (empat) tahun.
Buka pendidikan 19 Agustus 2011.
Tempat pendidikan Akpol Semarang.
sep....
BalasHapuswah telat, thn dpn dbk bln ap y mas?
BalasHapusAda, pantau terus...
BalasHapus